Senin, 25 November 2013

Cara Membuat Kabel Line

Cara membuat kabel Line
Pertama siapkan bahannya seperti :
1.      Kabel UTP sepanjang 1 meter 

2.      Konektor Rj-45-RJ merupkan singkatan dari (Registered Jack).

3.      Crimping tool-Alat yang kita gunakan untuk memasang kabel jaringan. Peralatan ini memiliki multi fungsi, diantaranya bisa memotong kabel, membuka dan menjepit kepala konektor.

4.      Cable Stripper-Alat untuk memotong kabel

5.      Cable tester-Digunakan untuk menguji hasil pemasangan kabel sudah benar atau belum



·         Cara membuat dengan Straight-through Cable :

1.      Siapkan kabel UTP sepanjang 1meter dan di bagi menjadi 2 bagian setelah itu Potonglah kulit luar dari kabel kira-kira 1/2 inchi dari ujung kabel. Gunakanlah Cable Stipper untuk melakukan hal ini. Yaitu dengan memasukkan kabel UTP ke dalam cable stipper setelah itu potong dengan cara memutar stipper,jangan sampai terkena kabel dalamnya apabila terkena kabel dalamnya maka akan terputus.

2.      Setelah terpotong susun kabel UTP yang sudah di tentukan pilih satu terlebih dahulu untuk di buat Straight-through Cable  susunan yang harus dipilih menurut aturan memulainya dari yang di sebelah kiri yaitu:
a)      Putih orange
b)      Orange
c)      Putih hijau
d)     Biru
e)      Putih biru
f)       Hijau
g)      Putih coklat
h)      Coklat

3.      Susun kabel-kabel tersebut hingga rapi lalu potong kabel-kabel tersebut dengan crimping tool,dengan memotong dengan crimping tool kabel akan terlihat rapi dan sama kepanjangannya.

4.      setelah itu masukkan kabel ke dalam konektor,tetapi konektor harus menghadap ke bawah,masukkan hingga kabel-kabel tersebut masuk ke dalam tempatnya dan pastikan kabel-kabel sudah di ujung semua dan pastikan kulit kabel ikut masuk kedalam konektor agar apabila di tarik tidak mudah lepas atau putus.Dan Lakukan hal yang sama pada ujung satu lagi.

5.      Kemudian, masukkanlah konektor RJ-45 pada Crimping Tool dan tekanlah gagang dari crimping tool dengan cukup kuat, agar pin tembaganya menjepit dengan erat kabel UTP. Lakukan hal yang sama pada ujung satu lagi.

6.      Uji kabel dengan menggunakan cable tester,apabila lampu yang ada di cable tester menyala semua maka kabel tersebut berhasil di buat dan apbila ada yang tidak menyala maka kabel tersebut mengalami kesalahan saat membuatnya.


·         Yang kedua dengan menggunakan Crossover Cable :
1.      Siapkan kabel yang sudah di bagi menjadi 2 bagian,lakukan seperti yang di atas tetapi atura Crossover Cable berbeda .susunan yang harus dipilih menurut aturan memulainya dari yang di sebelah kiri yaitu:
a)      Putih hijau
b)      Hijau
c)      Putih orange
d)     Biru
e)      Putih biru
f)       Orange
g)      Putih coklat
h)      Coklat

2.      Setelah itu lakukan seperti yang di atas apabila mengalami kerusakan atau kesalahan maka ulangi lagi hingga mendapatkan hasil yang sempurna.

1 komentar:

  1. RASAKAN SENSASI BERMAIN POKER ONLINE LIVE UANG ASLI DENGAN MINIMAL DEPOSIT HANYA RP 15.000
    Hubungi kontak kami di :
    WA : 081333366766
    BBM : indkartu
    LINE : indokartu
    Atau langsung di Live chat kami di Indokartu.biz

    KEJAYAAN BERMAIN JUDI POKER

    BalasHapus